SABANEWSID.com – Tim mana yang jadi favorit menjadi juara Liga Champions musim ini? Jika Anda bertanya kepada Carlo Ancelotti, manajer Real Madrid itu menunjuk Manchester City sebagai favorit juara.
Citizens sejauh ini menunjukkan performa yang meyakinkan. Di kompetisi domestik Premier League, skuat asuhan Pep Guardiola itu berhasil menyapu bersih semua kemenangan di lima laga yang sudah dijalani.
Sumber: Reuters/Jon Nazca
Manchester City juga tidak menunjukkan tren yang menurun sejak menjuarai tiga gelar juara di musim lalu. Padahal komposisi tim banyak berubah di musim ini, dengan hengkangnya pemain lama dan masuknya sejumlah penggawa baru.
“Mereka adalah favorit juara,” ujar Ancelotti menunjuk Manchester City saat wawancara pra pertandingan jelang melawan Union Berlin pada matchday pertama fase grup Liga Champions, Kamis nanti.
“Mereka memiliki skuat yang memungkinkan untuk meraih gelar juara tersebut di musim lalu dan mereka tak banyak berubah. Tapi Liga Champions, di babak akhir, selalu menyajikan kejutan,” tandasnya.
“Kami tak pernah mengira bahwa kami adalah favorit juara, City pun demikian. Tapi saya bisa mengatakan bahwa mereka adalah favorit juara, karena mereka adalah juara bertahan.”
Baca juga: Barcelona Diklaim Bisa Juara Liga Champions Musim Ini, Sepakat?
Mengenai kesiapan skuatnya di Liga Champions musim ini, Ancelotti tak ingin menatap terlalu jauh. Apalagi di laga melawan Union Berlin, akan ada beberapa pemain yang harus absen karena kendala cedera. Dani Carvajal misalnya, yang bermasalah dengan cedera otot dan akan digantikan Lucas Vasquez. Arda Guler juga akan disimpan karena belum fit 100 persen untuk laga ini.
Beberapa pemain veteran seperti Luka Modric juga akan mendapatkan kesempatan bermain. Ancelotti juga menegaskan bahwa tidak ada masalah antara dirinya dan Modric setelah berkembang spekulasi terjadi perselisihan.
“Luka baik-baik saja dan kami berbicara satu sama lain, pun demikian dengan semua pemain. Hubungan personal kami sangat baik. Sangat profesional. Besok dia akan bermain sebagai pengganti… tidak, dia akan bermain,” tandas Ancelotti.