Sumber: Reuters/Athit Perawonmetha
SABANEWSID.com – Jorge Martin kembali menjadi yang tercepat di sesi full race MotoGP Thailand di Sirkuit Internasional Chang Buriram, Minggu (29/10) sore WIB. Sebelumnya, di sesi sprint race, Sabtu (28/10), rider asal Spanyol itu juga menjadi pembalap yang finis pertama.
Di sesi full race, Jorge Martin mengungguli Brad Binder dan Francesco Bagnaia dalam balapan super seru. Dengan hasil ini, Jorge Martin meraih 37 poin dari seri MotoGP Thailand dengan koleksi total 376 angka
Namun demikian, Jorge Martin belum bisa memuncaki klasemen karena masih kalah dalam pengumpulan angka dari Bagnaia. Rider asal Italia itu masih memimpin dengan 389 poin, 13 poin dari Jorge Martin. Walau begitu, peluang meraih juara dunia masih terbuka bagi keduanya karena masih ada tiga seri yang harus dijalani, yaitu seri Malaysia, Qatar dan Valencia.
Jorge Martin memulai balapan dari menempati posisi start pertama. Di bawah tekanan Luca Marini, Jorge berhasil mempertahankan posisi terdepan di setiap tikungan pada lap pertama.
Balapan ini juga diwarnai dengan jatuhnya rider Gresini, Alex Marquez saat balapan menyisakan 13 putaran. Insiden ini menguntungkan Bagnaia, yang naik ke posisi ketiga dalam balapan.
Di tujuh lap tersisa, Brad Binder dan Jorge Martin saling salip memerebutkan posisi terdepan. Pemandangan itu kembali terjadi saat balapan menyisakan lima lap lagi.
Baca juga: Tak Kompetitif Di Sprint Race, Francesco Bagnaia Berharap Hasil Lebih Baik Di Full Race
Namun Jorge Martin berhasil menunjukkan kelasnya di lap-lap terakhir. Menggeber kendaraannya dengan kecepatan maksimal, Jorge tidak membuat satu kesalahan pun dan berhasil finis terdepan setelah 26 lap dengan catatan waktu 39 menit 40,045 detik. Dia disusul oleh Brad Binder dan Bagnaia.
Binder akhirnya mendapat hukuman turun peringkat karena melanggar aturan track limit, Bagnaia akhirrnya finis kedua.
Hasil MotoGP Thailand 2023
1. Jorge Martin – 39:40.045
2. Brad Binder
3. Francesco Bagnaia
4. Marco Bezzecchi
5. Aleix Espargaro
6. Fabio Quartararo
7. Marc Marquez
8. Luca Marini
9. Fabio Di Giannantonio
10. Johann Zarco
11. Franco Morbidelli
12. Joan Mir
13. Enea Bastianini
14. Takaaki Nakagami
15. Raul Fernandez
16. Jack Miller
17. Augusto Fernandez
18. Pol Espargaro