Sumber: Reuters/Marcelo del Pozo
SABANEWSID.com – Sevilla membuat keputusan berani di tengah jalannya kompetisi La Liga musim ini. Jose Luis Mendilibar diputuskan pihak klub untuk tidak lagi menangani tim utama di sisa kompetisi musim ini, alias dipecat.
Hasil imbang 2-2 melawan tuan rumah Rayo Vallecano di akhir pekan menjadi hasil terakhir yang dipetik Sevilla di era Mendilibar. Dengan hasil tersebut, Sevilla hanya bisa menghuni peringkat 14 di klasemen La Liga sejauh ini.
“Pihak klub ingin berterima kasih atas kerja yang diberikan oleh pelatih Basque tersebut, yang mana perannya akan dicatat dalam sejarah klub setelah membawa tim memenangi gelar Liga Europa ketujuh,” demikian keterangan yang dirilis Sevilla.
Performa Sevilla di musim ini bisa dikatakan kurang mengesankan. Sergio Ramos cs hanya bisa meraih dua kemenangan dari delapan partai yang sudah dijalani. Perolehan poin juga masih bertahan dengan delapan poin dari kemungkinan meraih 24 angka.
Di ajang Liga Champions musim ini, Mendilibar gagal memberikan poin maksimal untuk Sevilla dengan hanya meraih dua angka dari dua laga, yaitu saat melawan RC Lens dan PSV Eindhoven. Posisi di klasemen grup juga kurang meyakinkan, menduduki peringkat tiga, dua poin tertinggal dari Lens dan satu angka di bawah Arsenal.
Di musim lalu, sejak mengambil alih Sevilla di bulan Maret, pelatih 62 tahun itu sukses membawa timnya masuk ke jajaran tim papan atas La Liga. Mendilibar juga berhasil membawa Sevilla memenangi Liga Europa untuk kali ketujuh dalam sejarah klub.
Baca juga: Barcelona Imbang Kontra Granada, Xavi Hernandez: Kami Pantas Menang
Adapun Sevilla belum mengumumkan pelatih pengganti yang akan mengisi Mendilibar di kursi pelatih kepala. Namun, sudah muncul sejumlah kabar jika beberapa nama masuk dalam daftar kandidat pelatih berikutnya.
Yang pertama adalah Julen Lopetegui, pelatih yang pernah menangani Sevilla tahun lalu. Opsi lain adalah Andoni Iraola, yang menjalani periode buruk di Premier League bersama AFC Bournemouth. Sebelumnya, Iraola sempat menangani Rayo Vallecano.