Sumber: Instagram @chelseafc
SABANEWSID.com – Premier League akan menyajikan sederet pertandingan menarik pada akhir pekan ini. Salah satunya mempertemukan dua klub berlabel ‘Big Six’ pada hari Minggu (12/11/2023) di Stamford Bridge, yakni Chelsea dan Manchester City.
Kedua tim bisa dikatakan sedang memiliki nasib yang jauh berbeda. Manchester City berada di peringkat pertama dalam klasemen sementara dengan koleksi 27 poin, dan berpeluang keluar sebagai juara.
Di sisi lain, Chelsea menempati posisi terendah dibandingkan dengan Big Six lainnya dalam klasemen Premier League saat ini. Mereka terdampar di peringkat ke-10 dan baru mengoleksi empat kemenangan dari 11 pertandingan.
Kendati demikian, apapun bisa terjadi dalam dunia sepak bola. Contohnya pada akhir pekan lalu, di mana Chelsea berhasil mengalahkan Tottenham dengan skor 4-1. Kemenangan ini juga yang membuat Manchester City bisa berada di puncak.
Jadi, mungkin saja Chelsea keluar sebagai pemenang ketika berhadapan dengan Manchester City. Apalagi mereka akan bermain di markasnya sendiri. Walaupun, kans melihat klub besutan Mauricio Pochettino itu menang terbilang kecil.
Baca juga: Kalah Dari Chelsea, Tottenham Kecewa Betul Sama Keputusan Wasit
Mayoritas publik menjagokan Manchester City, terlebih jika melihat torehan mereka dalam beberapa laga terakhir. Eks Manchester United, Dimitar Berbatov, juga meyakini kalau the Citizens akan membawa pulang tiga poin.
“Chelsea menang melawan Spurs tapi itu menghadapi sembilan orang. Mereka harus berkonsentrasi sepanjang waktu melawan City, karena masih ada banyak yang harus mereka perbaiki,” kata Berbatov.
“Mereka membiarkan lawan mencetak gol dengan terlalu mudah, dan Manchester City memiliki beberapa penyerang terbaik di dunia. Jika Chelsea tidak berkonsentrasi, maka pemain Man City punya kemampuan mencetak gol, dan saya melihat mereka akan menang.”
“Chelsea masih berusaha mencari pijakan di bawah asuhan Pochettino dan akan sulit ketika Manchester City datang,” tandas Berbatov. Pria asal Bulgaria itu memprediksi kalau Manchester City akan menang dengan skor 3-1.
Berbatov juga menuangkan prediksinya soal pertandingan yang akan dilakoni mantan klubnya, Manchester United. Ia cukup yakin kalau pasukan Erik ten Hag tersebut akan keluar sebagai pemenang.
“Manchester United harus berhati-hari karena tim yang ada dekat dengan dasar klasemen tidak punya sesuatu yang dipertaruhkan. Mereka disiplin di pertahanan dan menyerang anda seperti waktu melawan Liverpool; mereka bisa membuat kejutan.”
“Man United harus tetap bermain sederhana, mematikan saat menyerang dan tidak membiarkannya hingga menit ke-90, dan tolong jangan ada kartu merah! Man United harus menang jadi saya menjagokan mereka,” pungkasnya.
(Metro Sports)